Konsultasi Publik Tahap III Rencana Jalan (Roadmap) Percepatan Perhutanan Sosial Provinsi Kalimantan Timur 2023 - 2030

Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Timur mengadakan Rapat Konsultasi Publik Tahap III Rencana Jalan (Roadmap) Percepatan Perhutanan Sosial Provinsi Kalimantan Timur 2023 - 2030 pada Hari Selasa, 20 Juni 2023 di Blue Sky Hotels Balikpapan. Dibuka dengan sambutan dari Kepala Dinas Kehutanan yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bidang Penyuluhan dan Pemberdayaan Masyarakat Hutan Bapak M. Gozali Rahman, S.E., M.Si .

Maksud dan Tujuan Konsultasi Publik Peta Jalan Perhutanan Sosial Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2023, yaitu :
1. Memperoleh tambahan data dan informasi serta masukan dari berbagai pihak terhadap rancangan peta jalan percepatan perhutanan sosial Provinsi Kalimantan Timur.
2. Menyampaikan informasi terkini terkait Peluang dan Potensi dalam pengelolaan perhutanan sosial di kalimantan timur.
3. Memperkuat pemahaman dan Jejaring para pihak termasuk pihak lintas sektor semakin kuat untuk mendukung pembangunan pengembangan perhutanan sosial di Kalimantan Timur.

Narasumber dalam Rapat Konsultasi Publik Peta Jalan Percepatan Perhutanan Sosial Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2023 – 2030 adalah sebagai berikut :
1. Direktur Sinkronisasi Urusan Pemerintahan Daerah I, Ditjen Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri
2. Dinas Parawisata Provinsi Kalimantan Timur
3. Dinas Kehutanan Provinis Kalimantan Timur
4. Tim Penyusun Peta Jalan (Roadmap)